NO IMAGE AVAILABLE

Dec 31, 2011

Album Al Mujtaba

0 komentar
Alhamdulillah, akhirnya saat ini saya berkesempatan untuk mempublish karya adik-adik junior saya di Pondok Pesantren Hasyim Asyari Bangsri. Atas kerja keras mereka dalam bidang seni rebbana kini mereka telah menelurkan satu album kompilasi.

Al-Mujtaba adalah sebuah group rebbana asal kota Jepara, bertempat di Ponpes. Hasyim Asyari Bangsri di bawah bimbingan putra KH. Mc. Amin Sholeh yaitu KH. Zainal Umam, Lc.
Al-Mujtaba lahir karena keinginan keras para santri yang gemar akan musik rebbana dan dengan keinginan kuat tersebut Ponpes Hasyim Asyari menggandeng salah satu qori' terkemuka di kota ukir tersebut, beliau akrab dipanggil Pak Uyun. Melihat keinginan yang kuat para santri tersebut, akhirnya di bawah kepemimpinan pak Uyun, Alhamdulillah group rebbana Ponpes Hasyim Asyari Bangsri tersebut meresmikan namanya menjadi Al-Murjaba dan telah memiliki satu album kompilasi yang berisi 8 lagu dengan judul Pesona Jepara.

Lagu-lagu yang hampir kesemuanya mengangkat kota Jepara, doa-doa atau zikir dan sholawat ini telah banyak diterima masyarakat khususnya warga jepara. Dan dengan hadirnya Al Mujtaba memberikan satu dorongan kuat untuk bisa berkarya lebih baik lagi dan bisa duduk sejajar dengan para group rebbana yang telah populer lainnya.

Salah satu lagu dari Album Pesona Jepara ini adalah Rabby.
Lagu ini mengangkat sebuah dzikir atau doa kepada Sang Khaliq bahwa betapa buruknya kita manusia di depan mata Sang Pencipta, permohonan ampunan kepada-Nya.

Silahkan download lagu ini secara gratis.
Klik ini untuk mendownload.  [ DOWNLOAD NOW ]

Post a Comment


Mohon tinggalkan komentar anda di sini!
Mohon jangan lakukan spamming!
Terima kasih atas kerja samanya!